Tinggalkan PLN, Dahlan Iskan Sesenggukan

FERRY ARBANIA
By -
0
Dahlan Iskan - KOMPAS.COM
|Ferry Arbania|Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menunjuk Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara (PLN) Dahlan Iskan sebagai calon Menteri Badan Usaha Milik Negara, menggantikan Mustafa Abubakar.
Ketika memberikan keterangan pers kepada para wartawan di Kantor Presiden, Senin (17/10/2011), mantan wartawan ini terlihat emosional. “Saya menangis harus meninggalkan PLN. Padahal, PLN di seluruh Indonesia sedang lagi bersemangat-semangatnya,” kata Dahlan.
Dahlan, yang juga mantan bos Jawa Pos, mengatakan, dirinya belum pasti menjadi menteri. Pasalnya, dirinya harus menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto pada Selasa (18/10/2011) mendatang.
Selain Dahlan, Presiden juga menunjuk kelima calon menteri lainnya, yaitu Kepala BKPM Gita Wiryawan sebagai calon menteri perdagangan, Komandan Kodiklat Letjen Marciano Norman sebagai calon Kepala Badan Intelijen Negara, politisi Partai Demokrat Amir Syamsuddin sebagai Menteri Hukum dan HAM, anggota Komisi I DPR RI Azwar Abubakar sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, dan Jan Farid sebagai calon menteri perumahan rakyat.|
Sumber : Kompas.com
|

Post a Comment

0Comments

Ferry Arbania , Sahabat Indonesia

Post a Comment (0)