Mencari Puisi

FERRY ARBANIA
By -
0
(kado lebaran di hari fitri 1431 H)
by Ferry Arbania


05-09-2010:15:34

...nyanyikan saja puisimu

tak usah ganti musik hati dengan getar akustik
biar punah sepi merambah duniamu
kau tetap penyairku
dengan segudang lagu dan nyanyian penuh arti

nyanyikan lagi puisi-puisimu, lagi
jangan menganyam sangsi dari reputasi atau repotnasi
hidup ini sudah sandiwara
jadilah pemain yang baik
dan menangkan duniamu
lurus dan tulis saja maumu
Tuhan akan berkahi langkahmu
teman karib tak kan kemana
kawan-lawan bukan dipuisi
ajari politik dengan sajak-sajak pengabdiam
hentikan pertikaian dengan lembut katamu
jangan mau direpotkan dengan diksi
sebab majas bukanlah puisi
puisi adalah sabda kehidupan
yang mengalur dalam kisah cinta dan kebenaran
Ya Allah, aku datang dengan takbir kemenangan.

Post a Comment

0Comments

Ferry Arbania , Sahabat Indonesia

Post a Comment (0)