Tips Puasa Ramadhan Tetap Nyaman

FERRY ARBANIA
By -
0

Google

Jika Bibir Kering Saat Puasa..


Kurang mengonsumsi buah dan sayur, kurang asupan air putih yang cukup bisa menyebabkan bibir kering. Tidak heran selama bulan Ramadhan, yaitu masa-masa berpuasa, bibir menjadi lebih kering. Tidak mengonsumsi apa pun sepanjang hari yang terik, apalagi jika Anda tinggal di daerah panas, sudah tentu mengurangi kelembaban di bibir sehingga bibir menjadi kering bahkan pecah-pecah. Jangan sepelekan masalah ini, karena selain tidak sedap dipandang, bibir kering menyebabkan resiko terluka lebih besar saat bibir digerakkan untuk berbicara, tertawa dan menguap. Jika sudah demikian, tidak hanya rasa perih saja yang Anda dapatkan, bibir berdarah pun bisa menjadi kendala Anda meneruskan puasa. Ada beberapa cara yang bisa diterapkan untuk mengatasi bibir kering. Anda bisa menggunakan salah satu cara saja jika itu sudah cukup untuk mengatasi masalah bibir Anda. Namun jika masih belum cukup, Anda perlu mencoba kombinasi dari dua atau tiga cara berikut ini.

Buah dan Sayur

Perbanyak konsumsi buah dan sayur saat berbuka puasa dan sahur. Sebaiknya, buah dikonsumsi dalam bentuk jus atau dimakan langsung. Buah dalam bentuk makanan kaleng, snack (kripik buah misalnya) dan olahan tidak segar lain telah berkurang nilai nutrisinya. Demikian pula dengan sayur, sebaiknya tidak dimasak sampai terlalu matang. Mungkin akan terasa aneh namun itulah yang sehat.

Masker Bibir

Saat yang paling tepat untuk menggunakan masker bibir adalah saat malam hari sebelum tidur. Dengan demikian, masalah bibir terpecahkan dan puasa Anda juga tetap lancar. Anda bisa menggunakan masker bibir yang tersedia di pasaran, vaseline, minyak zaitun bahkan madu. Untuk masker bibir dan madu, oleskan dan diamkan selama 30 menit, kemudian bilas dengan air hangat. Jika Anda menggunakan vaseline atau minyak zaitun, cukup oleskan sebelum tidur dan bawa dalam tidur.

Lip balm

Penggunaan lip balm saat berpuasa masih dipertanyakan boleh atau tidak. Namun jika Anda harus menggunakannya, pilih lip balm yang berasa. Lebih baik lagi jika rasanya tidak enak, pahit atau pedas mint misalnya, sehingga ketika masuk ke dalam mulut Anda dapat segera menyadari dan meludahkannya. Selain itu, lip balm yang rasanya tidak enak akan membuat Anda tidak ingin menjilat bibir. Jadi lebih aman bukan..? (wo/miw)

Post a Comment

0Comments

Ferry Arbania , Sahabat Indonesia

Post a Comment (0)